Jumat, 19 Mei 2017

Review Film "Danur"



Hai semuanya ketemu lagi nih sama aku, disini aku bakal ngereview tentang film horor indonesia yang berjudul “Danur”. Awal cerita menunjukkan sosok Risa (Prilly Latuconsina) yang sedang memainkan piano dengan menyanyikan lagu Boneka Abdi yang bernuansa lagu Sunda. Saat lagu dinyanyikan, tiga sosok hantu kecil berwajah seram tampak di belakang Risa.
Cerita kemudian mengisahkan masa kecil Risa (Asha Kanyeri) yang kesepian. Ibunya sibuk bekerja, sedangkan ayahnya dinas ke luar negeri dan hanya pulang setengah tahun sekali. Di hari ulang tahunnya, Risa meminta teman yang dapat diajak bermain. Tiga sosok anak kecil yang sedang bermain petak umpet membuat Risa heran. Tanpa rasa takut, Risa pun bergabung dalam permainan tersebut.
Ely (Kinaryosih), ibu Risa, mulai merasakan keganjilan di rumahnya. Banyak coretan di lantai dan mainan berserakan. Awalnya Ely mengira hal itu perbuatan Risa, namun Risa mengelak dengan mengatakan itu semua perbuatan teman barunya. Tentu saja Ely tak dapat melihat siapapun selain anaknya. Ely mengundang temannya yang seorang psikolog untuk menyembuhkan Risa, namun sang teman tercengang saat melihat kursi di ruang tamu bergerak sendiri. Sang teman pun tak dapat menolong dan memilih pergi.
Tak ada pilihan, Ely terpaksa menyetujui saran pembantu di rumahnya yang mengenalkannya dengan seorang paranormal, Ki Asep (Jose Rizal). Ki Asep menemukan tiga sosok hantu: William (Wesley Andrew), Jansen (Kevin Bzezovski), dan Peter (Gamaharitz). Ketiga nya merupakan sosok hantu cilik yang mati di rumah yang sekarang ditempati Ely dan Risa.
Risa hampir tewas saat hampir melompati batas pagar lantai dua rumahnya. Ki Asep membukakan mata batin Risa untuk dapat melihat sosok menyeramkan teman-teman hantunya. Risa histeris dan sejak saat itu tidak dapat melihat teman-teman hantunya. Risa dan keluarganya pun pindah ke rumah lain.
Risa sudah dewasa dan memiliki seorang adik perempuan bernama Riri (Sandrinna Michelle). Neneknya yang sedang sakit membuat Risa dan Riri kembali ke rumah lamanya. Andri (Indra Brotolaras) yang merupakan sepupu Risa turut menjaga sang nenek.
Cerita selanjutnya bergulir mulai menegangkan kala Riri menemukan sisir di dekat pohon beringin dan membawanya pulang ke rumah. Saat malam menjelang, sosok wanita misterius bernama Asih (Shareefa Daanish) muncul dengan tampilan seperti seorang perawat. Ia tak banyak berbicara selain mengangguk dan membuat kaget Risa.
Risa mengira jika Asih adalah perawat baru yang dikirim oleh tantenya untuk mengurusi sang nenek. Sejak saat itu, teror menyeramkan pun mulai menimpa Risa dan Andri. Riri juga berada dalam bahaya saat jiwanya dibawa Asih yang merindukan anaknya yang juga telah tewas.

Ditulis oleh: Diah Ainun Azizah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar